Soppeng,Kabarsamudra.com,-Meriahkan HUT RI Ke 79 Tahun UPTD SPF SDK Oikumene 041 Watansoppeng ikut serta dalam kegiatan lomba gerak jalan indah antar SD yang dilaksanakan pada, Selasa,(13/8/2024).
Pantauan terlihat murid - murid SDK Oikumene 041 dengan kostum merah putih dengan menggunakan kacamata hitam, begitu antusias dan bersemangat mengikuti lomba tersebut.
Dalam gerak jalan indah untuk tingkat sekolah dasar, SDK Oikumene 041 mengikutkan 1 regu campuran laki-laki dan perempuan.
Saenal Abidin,S.Pd.K Kepala SDK Oikumene 041 saat di temui di lapangan sebelum lomba mengatakan bahwa kami bersyukur dapat mengikuti lomba gerak jalan indah ini dan kami akan menampilkan yang terbaik untuk sekolah kami. Katanya.
" Ia menambahkan bahwa kami ikut serta dalam memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 ini adalah sebagai bentuk partisipasi SDK Oikumene dalam mengisi Kemerdekaan". Ujarnya
"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memberi banyak manpaat bagi murid kami terutama pelajaran baris berbaris sekaligus menumbuhkan jiwa patriotisme murid terhadap bangsa dan negara dan
apapun hasilnya nanti yang terpenting kami sudah memberikan yang terbaik," Tutupnya.
(Red)
Komentar0