TfAoTpAlTfAiTUC9BUClBSYpTY==

Pimpin Safari Subuh Berjamaah di Masjid Taqwa Kel.Lemba, Ini Yang Disampaikan Kapolres Soppeng


Soppeng,Kabarsamudra.com,-
Polres Soppeng kembali menggelar Safari Subuh berjamaah di Masjid Taqwa Kalenrunge Kelurahan Lemba Watansoppeng ,Selasa 28/5/ 2024.

Dalam agenda tersebut Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf Usman selain menyampaikan imbauan terkait dengan Kamtibmas juga mendengar langsung infomasi dan menampung keluhan dari masyarakat setempat.

Pada kesempatan nya Kapolres Soppeng AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T CIPA megucapkan ucapan terimaksih kepada para jamaah yang sempat menghadiri Safari Subuh serta penyampaian berapa hal terkait dengan perkembangan situasi Kamtibmas diantaran berupa kejahatan Konvensional termasuk penipuan,pencurian yang hampir setiap hari dilaporkan oleh masyarakat.


"Perlu saya sampaikan kepada masyarakat harus terus berhati-hati dan mewaspadai segala bentuk-bentuk kejahatan kapan saja bisa terjadi,ujar nya.

Menurut,Mantan Kapolres Palopo penggunaan internet rentang disalahgunakan untuk melakukan aksi kejahatan penipuan yang marak terjadi di penggunaan sosial media.

Selain penipuan,hal lain yang juga menjadi perhatian Kapolres Soppeng.terkait bahaya penyalahgunaan Narkotika saat ini, terhitung hingga kini pihaknya telah menangkap beberapa masyarakat yang tertangkap tangan memakai barang haram tersebut.

"Barang tersebut ketika digunakan dalam waktu lama akan merusak susunan sel otak sehingga akan membuat penggunanya ketergantungan dan ingin terus mencoba yang akan berdampak terjadinya tindakan kriminal seperti mencuri hingga dapat menghancurkan hubungan rumah tangga,tutup nya.

Dalam agenda program unggulan Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf Usman selain menyampaikan imbauan terkait dengan Kamtibmas juga mendengar langsung informasi dan menampung keluhan dari masyarakat setempat.



(Sumber Humas Polres Soppeng)

Komentar0

Type above and press Enter to search.